Skip to main content

Home/ Pasang Iklan Gratis/ Hubungan antara Desain Rumah Sakit dan Fungsi Utamanya
Denny Farhan

Hubungan antara Desain Rumah Sakit dan Fungsi Utamanya - 0 views

desain kantor desain rumah desain rumah sakit

started by Denny Farhan on 21 Feb 12
  • Denny Farhan
     

    Kesehatan merupakan aspek penting yang harus selalu dijaga kelangsungannya. Manusia tidak akan dapat bekerja apabila fisiknya dalam keadaan tidak sehat atau sakit. Maka dari itu, kita selalu dianjurkan untuk menjaga pola hidup kita agar selalu terjaga kesehatannya. Namun, apabila kita sudah berusaha menjaganya namun tetap sakit, untuk itu kita perlu mengobatinya. Tempat pengobatannya adalah di Rumah Sakit. Jadi fungsi utama rumah sakit adalah untuk merawat dan mengobati orang yang sakit.


    Untuk memenuhi fungsi itulah sebuah rumah sakit harus dirancang senyaman mungkin agar pasien dapat terobati secara harfiah juga. Maka dari itu, desain rumah sakit jelas berbeda dengan kontur bangunan lain. Jika desain rumah lebih mengutamakan konsep kenyamanan, dan desain kantor lebih mengutamakan profesionalitas dan keunikan, maka sebuah rumah sakit harus lebih mengutamakan sisi ketenangan.


    Kita tahu, bahwa hampir setiap desain rumah sakit yang pernah kita kunjungi bangunannya sangat berbeda dengan yang lain, baik dari segi arsitektur bahkan interior bangunannya. Karena lebih megutamakan konsep ketenangan dan ketentraman, desain rumah sakit selalu di bentuk sekalem mungkin. Hal yang paling kecil tampak pada warna dinding pada ruangan-ruangan dalam gedung ini. Warna pada dinding rumah sakit pasti selalu berwarna lembut, seperti putih ataupun coklat muda. Tidak mungkin warna cat dinding pada rumah sakit berwarna gelap, karena warna putih maupun coklat lebih menonjolkan hal yang lembut dan menentramkan. Selain itu, ruangan pada tiap kamar di rumah sakit selalu di beri ventilasi atau jendela yang besar untuk sirkulasi udara. Dinding pada kamarpun biasanya diberi peredam suara agar tidak terjadi kebisingan sehingga mengganggu jam istirahat si pasien. Pada bangunannya sendiri, rumah sakit dirancang seluas mungkin. Hal ini bertujuan agar pandangan mata si pasien bisa lebih tenang dan dia tidak merasa sesak.


    Pada rumah sakit besar, biasanya dibangun taman-taman kecil. Hal ini memang dibangun guna menciptakan suasana nyaman dan tentram pada diri pasien agar mereka tidak berada dalam kamar terus menerus. Selain memberi kesan nyaman dan tentram, taman dapat memberi kesan hangat dan bersahabat pada pasien. Seperti kita tahu, bahwa banyak orang yang menganggap bahwa suasana dalam rumah sakit itu angker dan senyap. Taman juga bisa digunakan sebagai fungsi dekorasi atau penghias pada rumah sakit. Selain taman, dapat ditambahkan kolam ikan atau air mancur kecil juga pada halaman rumah sakit. Ini dapat memberi efek relaksasi bagi pasien. Semua ini dilakukan semata-mata demi kenyamanan para pasien.


    Desain Rumah Sakit sebenarnya tidak harus terlihat mewah, yang penting dapat member kesan nyaman dan tenang. Setiap orang yang datang ke rumah sakit bertujuan untuk berobat bukan untuk bersenang-senang. Maka dari itu, rancanglah suatu desain rumah sakit yang simpel namun tetap memberi kenyamanan dan ketenangan pada pasien. Agar fungsi dari rumah sakit tersebut dapat berjalan semestinya..

To Top

Start a New Topic » « Back to the Pasang Iklan Gratis group